Berita munculnya kembali kasus gizi buruk yang diawali di propinsi NTT dan NTB yang kemudian diikuti dengan Propinsi lainnya menunjukkan bahwa masalah gizi selain merupakan masalah kesehatan masyarakat juga terkait dengan masalah kesejahteraan masyarakat (pendidikan, sosial ekonomi, budaya dan politik). Di suatu kelompok masyarakat, anak balita merupakan kelompok yang paling rawan terhadap terjadinya kekurangan gizi. Kekurangan gizi dapat terjadi dari tingkat ringan sampai tingkat berat dan terjadi secara perlahan-lahan dalam waktu cukup lama. Keadaan gizi atau status gizi masyarakat menggambarkan tingkat kesehatan yang diakibatkan oleh keseimbangan antara kebutuhan dan asupan zat-zat gizi yang dikonsumsi seseorang. Lanjut Baca »
Ditulis dalam Tidak terkategori | Leave a Comment »
Ibu-ibu yang baru saja mendapat momongan termasuk yang bayinya premature, jangan sia-siakan air susu Anda. Sebab selain murah dan meriah Air Susu Ibu (ASI) punya segudang manfaat. Tak hanya menyehatkan. Menurut penelitian terbaru, ASI ternyata sangat bermanfaat untuk meningkatkan kecerdasan anak. Adalah Dr. L.J.Horwood dari Sekolah Kedokteran Chrishhurch, New Zealand yang membuktikan manfaat pemberian ASI bagi peningkatan IQ atau Inteligensia anak. Bersama kawan-kawannya, seperti dipublikasikan dalam Archieves of Disease in Childhood, Fetal Neonatal edisi terbaru ia meneliti IQ dari 413 anak berusia 7-8 tahun yang lahir premature, yang beratnya kurang dari berat bayi normal, sekitar 73% dari bayi-bayi premature itu hanya diberi ASI dalam waktu singkat, sementara 37% yang lain disusui selama 4 bulan atau lebih. Hasilnya menunjukkan bahwa semakin lama ASI diberikan, akan semakin besar dampaknya pada peningkatan IQ anak. Lanjut Baca »
Ditulis dalam Tidak terkategori | Leave a Comment »
Selamat datang di blok kami….
Bagi anda yang ingin memberi komentar atas tulisan maupun informasi yang ada di blok ini, mau memberikan usulan, pendapat dan lain-lain silakan menulis pada kolom komentar (add coment). Kami akan sangat senang menerimanya. Atau apabila mau kirim e-mail silakan send ke :anri_sipit@yahoo.co.id
OK sekian dulu pengantar dari kami….
Ditulis dalam Tidak terkategori | 1 Comment »