Berangkat Haji dari Inggris โ€“ Bagian 3: Madinah

Mari kita lanjut lagi~~
*mulai keliatan kan, makin kesini, makin lama updatenya, lama-lama bisa ngilang lagi nih 7 tahun ๐Ÿ˜‚

Setelah dar-der-dor dengan segala macam drama pembelian dan persiapan, tiba juga saatnya kami untuk berangkat. Kami termasuk rombongan yang cukup awal berangkatnya. Teman-teman Indonesia lain dari Inggris kebanyakan masih belum berangkat. Paket kami total durasinya 19 hari, terdiri dari 3 hari di Madinah dan sisanya di Mekah. Ini termasuk paket yang lumayan panjang disini (walaupun ada juga beberapa paket yang 20an hari). Nah, di tulisan kali ini, saya mau cerita tentang perjalanan kami di kota Madinah, dari mulai berangkat, hotelnya, Masjid Nabawi, Raudhah, dan tur kota Madinah.

Continue reading

Berangkat Haji dari Inggris โ€“ Bagian 2 : Persiapan Pra-keberangkatan

Setelah berhasil mendapatkan paket haji di tahun ini, kami mulai mempersiapkan segala macam hal untuk keberangkatan kami. Masih ga percaya bisa dapat kesempatan berangkat tahun ini, terlebih setelah drama open sale fase satu sebelumnya. Jeda waktu yang kami punya sampai saat keberangkatan nanti tidak banyak, kurang dari tiga bulan. Ada beberapa hal penting yang kami lakukan di masa ini:
1. Konsultasi medis dan vaksin
2. Perekaman biometrik, visa, dan tiket pesawat
3. Latihan fisik
4. Belajar fiqh haji, mengikuti webinar dan acara on-site
5. Membeli hadyu (atau dam/qurban)
6. Persiapan barang-barang yang akan dibawa
Saya akan coba cerita satu persatu.

Continue reading

Berangkat Haji dari Inggris – Bagian 1 : Pembelian Paket Haji

Melanjutkan tulisan sebelumnya, kali ini saya mau cerita tentang proses yang kami lalui sampai bisa membeli paket haji dari Inggris. Untuk Inggris (dan banyak negara minoritas muslim lain yang tidak ada badan khusus hajinya), seluruh proses pembelian paket haji dilakukan secara mandiri melalui platform Nusuk Hajj. Berbeda dengan di Indonesia yang melalui Kemenag/Badan Penyelenggara Haji/apapun itu nama lembaganya. Nusuk adalah satu-satunya platform resmi disini, tidak ada yang lain, kalau ada yang lain yang nawarin paket haji tanpa melalui Nusuk, kemungkinan besar itu penipuan. Sistem ini kalau tidak salah mulai ada di sekitar tahun 2022-2023, sebelumnya pembelian paket haji disini langsung melalui agen-agen travel haji saja.

Continue reading

Berangkat Haji dari Inggris – Bagian 0 : Intro

Menjelang sunset di padang Arafah :’)

Halo semua~
Akhirnya postingan baru lagi setelah lamaaaa banget ga muncul. Postingan terakhir udah lebih dari 7 tahun yang lalu, gilaks juga ya. Untung saya masih ingat username dan password akun blog ini, jadi masih bisa nulis lagi disini. Maaf yaah para pemirsa yang udah lama banget menanti (emang ada? wkwkwk).

Continue reading

Review Singkat(?) Vietnam Airlines – Part 1

Setelah sekian lama ga ngepost, akhirnya saya dateng kembali *yeiy*
Harapunten buat para pembaca setia yang senantiasa ngerefresh page ini berharap ada postingan baru, namun tak kunjung muncul (emang ada? ๐Ÿค”).

Yak jadi ceritanya, untuk liburan musim panas kali ini saya memutuskan pake maskapai Vietnam Airline. Random? Tentu tidak. Seperti biasa, alasan utamanya adalah murah meriah..wkwk
Saya dapet tiket Tokyo-Jakarta PP seharga 31.960ยฅ. Ini tiket balik termurah yg pernah saya dapat sejauh ini.
Rute : Tokyo (NRT) – Ho chi minh city (SGN) – Jakarta (CGK) PP
Waktu : Agustus 2017

Bagaimana kisahnya? Mari kita saksikan bersama (apa sih ad -_-)
Continue reading

Winter Lab Trip – Bagian 3: Shirakawago

img_2894

Sambungan dari tulisan sebelumnya : Bagian 1ย dan bagian 4
*urutannya random gini jadinya..haha ๐Ÿ˜†

Hari kedua, kami berangkat jam 8 pagi dari penginapan menuju shirakawa-go, setelah sarapan seadanya (kalo saya mah makan bekal yg ga kemakan2 dari kemaren..hehe).
Shirakawa go, “kampung” yang dapet predikat UNESCO World Heritage dan sangat terkenal dengan bentuk rumah-rumahnya yang unik.
Continue reading