Bidadariku

Ku persembahkan petikan sekuntum cinta

Termiliki untuk bidadariku

                   Kupandang langit pagi ini

                   Awan putih bergerak indah di hamparan mega

                   Terurai wajah cantik bidadari ku dalam arak awan itu

                   Alampun berbahasa mengerti rasa kerinduan hati

Diantara senandung langkah bumi ku

Aku mengharap cinta kasih mu di depan pintu hatiku

di selimuti awan putih itu

Ku gantungkan cinta suciku dalam relung kasihmu

Engkau adalah sejumput impian yang teringini

Diri ini tak kan terdustai atas rasa cinta termiliki

 

Published in: on April 4, 2010 at 9:35 am  Tinggalkan sebuah Komentar  

Kumpulan Puisi

Untuk Kota Ku

KotaKu……….

Kau adalah Tempat di mana aku tinggal,

Di mana aku lahir dan di mana aku hadapi suka maupun duka selama ini

Kotaku……..

Sejak dahulu Kau telah ada

Dan sejak dahulu jua Engkau dipimpin oleh Raja

Beberapa bangunan yang indah serupa istana pun ada

Di dalam KotaKu

Tapi…………

Tahun telah berganti

Zamanpun telah berganti

Raja yang memimpin pun telah berganti

Kini KotaKu telah banyak berganti

Kotaku kini dipimpin oleh penguasa Ibu Kota

Peraturan yang telah ada dari dahulu kala sekarang telah sirna

Entah Ku tak tahu di mana……….

Kotaku…………

Banyak warga dan punggawa ingin kau kembali seperti semula

Yang tidak di kuasai Sang Penguasa Ibu Kota

Aku pun akan berusaha agar keistimewaan KotaKu tidak sirna…………

Karya : Rahmadani M.Z

Published in: on Desember 18, 2009 at 12:37 pm  Comments (2)  
Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai