h1

Tidur Siang Bikin Kita Lebih Pintar?

26 Februari 2010

Setelah beberapa saat merenung, nulis di blog atau alias ngeblog, selain berbagi pengalaman atau tukar fikiran..harus memberi manfaat kepada orang lain dengan berbagiilmu pengetahuan yang kita miliki…hoho… chek this out..

Tidur siang yang selama ini sering kita kerjakan..ternyata menyimpan manfaat..Beberapa tokoh paling berpengaruh di dunia ini juga dikenal sebagai “tukang tidur siang”. Mantan Perdana Menteri Inggris Margaret Thatcher pernah mengklaim bahwa ia hanya tidur empat jam setiap malam, namun selalu tidur sebentar pada siang hari. Sementara itu, Bill Clinton juga selalu menyempatkan diri untuk tidur selama setengah jam sesudah makan siang.

Para peneliti mengatakan bahwa tidur juga diperlukan untuk menjernihkan memori jangka pendek otak dan menyediakan ruang untuk penyerapan informasi yang baru. “Ibaratnya, inbox email pada hippocampus (bagian dari otak besar) kita penuh, dan jika kita tidak tidur dan membuang email-email yang tak perlu itu, kita tidak akan bisa menerima email yang baru,” kata Dr Walker.

Sumber: Marie Claire, kompas female

h1

2010

23 Februari 2010

Chayo..chayo…
harus semangat menghadapi hdup ini..berjuang..berjuang dan berjuang… 2010 pgn apa ya…
1. masuk kantor dan penempatan ditempat yang terbaik dengan orang2 yang baik hati…amin..
2. mencari peluang beasiswa untuk S2 ..syukur klo bisa sekalian profesi Apoteker..amiinnn…
3. menabung untuk masa depan,nikah hihi…amin..
4. jalan2 ke luar negri.. hihi lg…aminn..
dah dulu ah..ntar klo ada lagi..ak tambahin..
tp itu aja dah banyak koq;)

h1

Hidup adalah anugerah

23 Februari 2010

Lirik the massive itu selalu menggelitik ditelingaku… sekarang ini masih berjuang untuk berdamai dengan diri sendiri…memang cukup slit tapi harus tetap dicoba..ak tak tau apakah ini ujian atau anugerah untukku…yang jelas seingatku dari suatu buku yang kubaca..ujian tidak selalu dlam bentuk kekurangan, pada kondisi berlebih kita juga diuji olehNya..

Terkadang manusia memiliki ego tersendiri..dan juga idealisme sendiri..ketika idealismenya tidak bisa direlisasikan..memang terasa berat..tapi bukankah Allah SWT Maha tau apa yang terbaik untuk kita..Ia tidak selalu memberi apa yang inginkan..tapi akan selalu memberi yang terbaik untuk kita..

Selagi kta bisa berusaha untuk merealisasikan apa yang menjadi idealisme kita..tidak ada yang tidak mungkin..kecuali pintu itu sudah tertutup..maka..ikhlas..ikhlaskan..meskipun itu cuuukkuupp berat..ada kata kata bijak lagi ketika kita tidak bisa meraih sesuatu di dunia ini..InsyaAllah kita bisa meraihnya di akherat nanti..amiinn…

Semoga Allah SWT senantiasa memberi yang terbaik untukku..

Ak akan terus berusaha memberi yg terbaik..

chayo!!

🙂

h1

Ak kembalii…….

18 Februari 2010

Lama rasanya gak posting, kangen jg …hehehe

Sudah bnyak sekali kejadian yang ak alami selama ini… lulus Sarjana Farmasi (S.Farm), berniat untuk melanjutkan profesi Apoteker ( Apt) tapi Allah SWT mempunyai rencana yang lebih indah…yaitu ak diterima CPNS di Kan Ponorogo di Pengawas farmasi dan makanan…

alhamdulilah..ak sedikit demi sediki bisa mewujudkan cita2ku..tapi ak harus terus berjuang untuk mewujudkan cita2ku antara lain melanjutkan pendidikan profesi Apoteker dan Magister,tentu sja harus mendapat ijin belajar terlebih dahulu..smoga Allah SWT memberi kemudahan dan kelancaran segala urusanku…aminnn… ak ngrasa ilmu yang kudapat blmlah cukup, semakin banyak kita belajar semakin tau pula kalau ternyata banyak hal yang blm kita tahu…hehe…btw, tulisannya serius amat sie…hihihihi….

Emm..akhir2 ini bnyak skali isi dalam kepalaku ini…hehe pasti lah ..( ada otak dan berjuta2 sel saraf di dlamnya hehe) tapi bukan itu maksudku…ak pgn bisnis, pgn cepet penempatan kerja, pgn nikah..hahaha, pgn bikin paspor buat travelling ke thailand,pgn pnya rumah….wwaaaahhhhh….. banyak kalee… tentu sja semua itu harus bertahap dan ingat harus sabar….tapi prinsipku..semua itu tak ada yang tak mungkin karna Allah SWT…oiyah, pgn BB..hehe sebenernya doku dah siap nie buat beli si jave ato bold tapi klo dipikir2 lg mending ak tabung aja lah buat dp rumah ato traveling ke thai..toh alcatel dan 6300 masih okee…iya ga? iya  ga…

Oke i think thats all..

see u in next post yahh 😀

h1

Tak ada habisnya..

17 September 2008

Alhamdulilah…dan waaoooww… 2 kata yang terucap…

Kost Cantik Kumel…yg terkenal dengan kecantikan, prestasi dan kebaikannya..halah..hehehe semakin menghasilkan suatu prestasi yang begitu membanggakan… Kost yang teriri dari 10 personil ini..yang sebagian besar di huni oleh ank2 Fak kesehatan (Farmasi,FKM,FK). Tak heran klo zora sang bu kost ..rajin mengirimi kami2 ini buka puasa..dan juga makan sahur..hehehe..begitu pula pak dehe dan bu dhe yang seperti orang tua sendiri.. mau tau prestasi kami..mau tauuuu ajah.. hehehe…

1. Kata Dina qt masuk 10 besar U**j loh…hehehe dalam hal akademik…jan phedhe tenan..

2.Juara Heboh karaokean dan nyalain kembang api..pas taon Baru…hehehe halah…

3.Juara lomba karaoke Bank Indonesia pas di Jmber Expo..hehehehe pdal sehari2 tina suaranya ditentang keras oleh penghuni kostan,,sampai dilakukan pencekalan sgla…eehhh…nddakno malah menang…hehehehe

4.Juara berpetualang ke Bromo..hehehe…meskipun ce2 smuanya…dan berbagai rintangan…sperti kejebak dipadang pasir dan pas di gunung penanjakan…tapi tetep survive booo…

5.Ada 2 team dari Kost ini Lolos penelitian Dikti loo.. alhamdulilah..salah satu team maju PIMNAS jg…wah22…salut.. salah satu teamnya yg lolos ..ketuanya yg nulis tulisan ini…lho? hehehe narsis dikit…

6. Juara dalam hal kompak ….kompak ngerjain dan ngunci tina dikamar…hehehehe..slah sendiri njengkelin…jdi sasaran anak2 dehh…

7.Juara maju proposal skripsi..hehe…wah ssiiittt…slamat yah..pertama dr kost kumel ma dr angkt 05 farmasi booo…tunggu ak yah…hhehe

8. Juara dalam hal persahabatan dan persaudaraan itu yang paling penting….jadi inget waktu ak dpt maslah besar pas penelitiannq…yg bkin ak ga bs berbuat apa2…mereka smua mendukungku…memberi suport…dan yang lebh mengahrukan…beberapa meraka ikut mengantarkanku ke lab untuk memberi dukungan dan suport ke ak… thengkyu friend…

-Salam Persahabatan dan Persaudaraan-

h1

Merawat Laptop, Notebook…

22 Agustus 2008

Laptop lebih rentan rusak (dalam bahasa Jawa “ringkih”) daripada PC. Oleh karena itu, kita harus memperlakukan atau merawatnya dengan benar agar dapat berumur lebih lama. Jangan sampai laptop yang baru beberapa bulan kita beli menjadi rusak hanya karena kita salah memperlakukannya maupun merawatnya. Perlu kiranya kita simak Tips-tips berikut agar laptop bekerja pada perfoma yang maksimal.

Beberapa Tips Merawat Notebook/Leptop diantaranya :
1. Jangan dekatkan dengan minuman maupun cairan dengan laptop, jika sampai tumpah ke laptop maka dapat menyebabkan komponen di dalamnya konsleting.

2. Jangan meletakkan laptop dengan sumber medan magnet, misalnya TV, Speacker Active, Radio Tape atau ponsel. Medan magnet akan mempengaruhi komponen laptop terutama harddisknya.

3. Jika membawa laptop agar dimasukkan ke tas khusus. Tas laptop dibuat sedemikian rupa sehingga casing laptop tidak mudah tergores dengan benda di sekitarnya atau bahkan dapat meredam guncangan-guncangan kecil. Kalau perlu secara berkala bersihkan casingnya dengan kain/lap yang dapat dibeli di toko-toko komputer.

4. Jangan pindah-pindahkan laptop pada saat masih hidup. Laptop yang sedang hidup berarti harddisknya juga sedang bekerja sehingga apabila digerakkan dapat menyebabkan head harddisk menggores cylinder sehingga akan berakibat fatal.

5. Gunakan stavolt atau stabilizer. Apabila menggunakan listrik langsung, pastikan menggunakan stavolt/stabilizer atau UPS untuk mengantisipasi naik turunnya tegangan listrik.

6. Jangan meminjamkan laptop ke sembarang orang. Hal ini semata-mata untuk mencegah kemungkinan perlakuan kasar apabila kita meminjami orang yang kebetulan sembrono.

7. Install anti virus dan updatelah secara berkala. Jangan sembarangan mendownload software gratis dari internet. Mungkin saja yang kita download malware/spyware yang menyamar sebagai freeware tertentu.

8. Letakkan laptop pada posisi mendatar jangan miring. Selain kurang ergonomis juga menyebabkan posisi harddisk tidak pada posisi yang benar.

9. Shutdown dengan benar. Jangan sekali-kali mematikan laptop dengan melepaskan power/baterainya. Power listrik yang mendadak mati dapat menyebabkan harddisk bermasalah.

10. Simpan di tempat dengan suhu yang tidak terlalu ekstrim. Jangan sekali-kali meninggalkan laptop di mobil yang sedang parkir di tempat yang panas atau mesin mobil dalam keadaan hidup.

11. Jangan meletakkan laptop di permukaan yang empuk, sehingga laptop kelihatan tenggelam yang dapat menghambat panas untuk keluar sehingga laptop lebih cepat panas.Jangan pernah membongkar laptop sendiri. terutama yang masih awam. Jika masih dalam masa garansi lebih bijaksana kalau Anda membawanya ke tempat servis resminya.

12. Melap layar LCD dengan kain lembut dan kering. Lap dengan pelan, jangan menekan terlalu keras dan satu arah saja, misalnya dari kiri ke kanan. LCD dibentuk oleh cairan kristal (untuk menampilkan gambar) sehingga permukaannya tipis dan rapuh. Oleh karena itu, kalaupun harus menunjuk monitor dengan jari atau pulpen (atau benda lainnya) jangan sampai menyentuhnya apalagi menekan dengan keras.

13. Membersihkan keyboard dengan vacuum cleaner atau menyemprotkan udara di sela-sela tombol. Jangan mengetuk atau mengguncangkan keyboard dengan keras.

14. Hati-hati pada saat membuka dan menutup layar laptop. Antara LCD dengan CPU terdapat engsel yang berfungsi agar LCD dapat bergerak bebas sesuai kemiringan yang kita inginkan. Pada saat membuka atau menutup LCD, jangan menghentak terlalu keras yang dapat menyebabkan engsel patah.

15. Perlakukan baterai dengan benar. Khusus untuk pemakaian baterai pertama kali sebaiknya Anda mengisi dan mengosongkan sepenuhnya sebanyak tiga kali berturut-turut, dan berlaku juga untuk baterai yang lama disimpan atau tidak dipakai berminggu-minggu. Jika menggunakan baterai jenis Ni-MH, Anda harus mengosongkan setiap minggu/bulan sekali. Jika berencana menyimpan laptop dalam jangka waktu lama sebaiknya lepaskan baterai dari laptop.

h1

Sedikit oleh2 dari Ngawi…

19 Agustus 2008
Dari sekolah Islam

Dari sekolah Islam

Hmm… tak terasa Indonesia telah mencapai 63 tahun kemerdekaan…

Hasil kerja keras para pejuang kita dan segenap masyarakat Indonesia yang kini kita nikmati sekarang.. Kita harus merenung sejenak, apakah di zaman sekarang ini kita benar-benar mendapatkan suatu kemerdekaan yang sesungguhnya..Tak berhenti sampai disitu saja, tugas kita masih panjang untuk meneruskan perjuangan bangsa ini. Memberi sesuatu yang bermanfaat baginya..sekecil apapaun itu dan semampu kita.

Banyak yang dilakukan oleh masyarakat demi memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ini..Salah satunya adalah di Kota kecilku Ngawi..Tiap tahun dihiasi oleh perayaan Karnaval, Sepeda Hias, Gerak Jalan dll..Karnaval yang cukup menyedot perhatian warga Ngawi dari berbagai pelosok untuk ikut memeriahkan acara ini. Bagi temen-temen yang kemarin ga sempat pulang ke Ngawi, ini ada sedikit kisah untuk diceritakan.. Untuk Tahun ini cukup meriah, tapi terkesan lebih sederhana dibanding tahun sebelumnya. Namun ak tidak begitu mempedulikan apakah bagus atau tidak bagiku, moment karnaval ini adalah moment dimana saya dan temen2 semasa smp-sma dl dapat berkumpul dan sebagai ajang untuk bertemu dengan guru-guru khususnya SMP Negri 2 dan SMA Negri 2 Ngawi. Entah, meskipun hanya bertemu sekilas saja, hanya bisa berjabat tangan sebentar dan berbincang-bincang sebentar( kalau bisa)  atau sekedar menyapa saja rasanya begitu senang 😉 Dan Alhamdulilah banyak bapak ibu guru yang masih ingat, dan beliau berpesan agar berkunjung kesekolah. Guru SMP 2 yang hadir kemarin (yang kukenal) (Bu Widyastuti,Pak Hari,Pak Sunyoto,Pak Iswinarko,Bu Umi,Bu Dinuk, Bu Sri, Pak Hadi, Bu Wida, Pak Parjo dll). Sedangkan SMA 2 yang ikut mendampingi (Pak Tri Sarjoko, Pak Atok, Pak Supriadi Matematika, Pak Sugeng, Pak Ricardus,Pak Mashudi,Pak Yogi, Pak Usman,Bu Endah dll) 

Ada beberapa kejadian lucu juga..Suatu sekolah, katakanlah sekolah x. Mungkin karena kekurangan siswa (putra), namun tetap bersikeras menampilkan team Bhineka Tungggal Ikanya. Biasanya Bhineka Tunggal Ika berpasangan putra-putri, nah karena kekurangan putra…maka pasangannya putri-putri..dimana salah putrinya disulap menjadi putra..hehe.. Jadi tak heran klo ada yang memakai Beskap (pakaian adat Jawa) adalah putri yang berkerudung, begitu pula adat Minang..meskipun tampak sedikit aneh, namun tetap salut buat sekolah itu, karena berusaha semaksimal mungkin untuk menampilkan yang terbaik 😉

Ada sebenarnya beberapa foto, tapi karena belum sempat ku transfer, next time mungkin akan ku tampilakan… Dan karena sibuk berjabat tangan dengan guru, maka SMP 2 dan SMA 2 hanya sedikit ynag terjepret hehe… yah.. gpplah..yang penting masi ada yang bisa ditampilkan…hehe

 

 

Ini dia…dancernya Smada yang berhasil di jepret..

save our earth

save our earth

 

Ini baru Uniikk... ;)

Ini baru Uniikk... 😉

ini dari sekolah Islam juga..

ini dari sekolah Islam juga..

 

h1

Jika engkau menjadi…

12 Agustus 2008

Jika engkau menjadi sebuah Strowberry , maka jadilah yang termanis…

Jika engkau menjadi suatu  bintang , maka jadilah yang paling terang..

Jika engkau menjadi suatu mimpi, maka jadilah yang terindah..

Jika engkau mencintai dan menyayangi seseorang, maka jadilah yang terbaik…

h1

Allah Maha Pembuat Skenario..

10 Agustus 2008

Sebelum menemukan jalan yang tepat..pasti kita dipertemukan dg jalan yang kurang tepat..

agar  qt dpt  blajar banyak dr pengalaman..

 

pada saat qt menghadapi apapun hrs siap..dg ikhlas dan sabar..karena qt tidak akan tau apa yang akan qt alami pd saat qt melalui perJalanan qt..

apakah skarang berada dijalan yang tepat atau tidak..hanya dengan hati kita dapat memilihnya.tak ada kata terlambat…

 

Satu hal yang perlu qt ingat bahwa..sgala sesuatu sudah  diatur oleh Yang Kuasa..

SungguH Allah SWT, Maha Pembuat Skenario yang luar biasa..

Skenario yang yang terbaik bagi Masing2 umatNya…

Biar waktu yang akan membuktikannya….

h1

Bismillah…

7 Agustus 2008

Bismillah hirahmanirahim….

Alhamdulilah…

This is my first blog..

Terinspirasi saat mencari info beasiswa yang ada pada blog orang…

And… i think.. i must to try and have it… hehe…

semoga ini menjadi langkah awal yang baik dalam perjalananku kedepan..

dan semoga kelak menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi semua…Amin..

Let’s enjoy the blog..

 

dita...

dita...

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai