Tongkrongan Asyik 19 Milyar!

gedung fkGedung baru FK telah selesai dibangun. Gedung Pusat Pendidikan, begitu namanya (resmi banget ya?), menyimpan sejuta kenikmatan… Apa aja? Disini kita akan ajak untuk meihat lantai 1 aja ya. Yang lain2 silakan dikomentari sendiri.

Di lantai 1 ini, ada kantin, musola, sentrum, katanya ada tempat buat ngenet gratis juga (tanpa laptop), dan tak lupa, WC. Kantinnya keren bow, kayak yang di TV-TV, kalo kamu pernah liat film My Boss My Hero (japan) ya mirip gitu-gitulah… Tapi yang gak begitu suka sih, harganya, lumayan mahal juga dibandingkan dengan yang diluar. Tapi kantng ini paling enak buat nongkrong emang, dilengkapi ama hotspot. So, bisa ngenet sambil makan.

Habis makan bisa mampir tuh ke toilet. Toiletnya juga seru, jarang-jarang liat toilet bersih kayak disini,,hehe. Maklum cleaning servicenya pada rajin-rajin semua. Terus apalagi? silakan liat-liat sendiri deh, jangan lupa cerita-cerita ya… 🙂

Gak Ada lagi Uang Majalah

Mulai 2008 ini, tidak ada lagi iuran untuk uang majalah maupun ekskul di FKUB.

Hal ini dinilai sebagai suatu “penyikapan yang efektif” yang dilakukan pihak dekanat terhadap pungutan2 yang selama ini terjadi, khususnya ketika masa registrasi tiba. “Walaupun sebenarnya uang pungutan sejumlah 12.500 rupiah tidak memberatkan mahasiswa, namun akankah lebih amannya untuk sekalian tidak ada pungutan yang bisa menjadi masalah di kemudian hari,” demikian ungkap salah seorang pejabat teras FKUB. Hal ini patut dimaklumi mengingat pihak rektorat termasuk “restrict/ sensitif” terhadap permasalahan dana.

lanjutin baca

Stressor per-KoAss-an

59041.jpg

Ko-ass baru berapa bulan kok udah pada stress ya??

Lepas intern masuk jaring2 digest,habis ini apa lagi?? Pusing banget…
Ternyata ini juga di alami beberapa temanku yang lagi intern skrg.. Mana suasana nyaman yg dulu kurasa saat pertama kali masuk bedah?? Sekarang apa? Rasanya benar2 udah tidak comfort lagi,,rasanya pengen cepat 3 minggu lagi, tp habis itu masuk IPD.. Sama aja boong.. Klo aku istilahin “lepas dari mulut buaya masuk mulut macan”..Ahhgg..

Melihat fenomena “semua cari selamat n aman buat dirinya sendiri” serta kerasnya dunia per-PPDS-an, aku jadi berpikir ulang buat secepatnya ambil PPDS setelah lulus. Aku sempat berpikir jadi dokter umum aja di daerah, tapi kata coki “jangan, ambil spesialis yg ga terlalu berat aja kaya mata” ya entahlah.

Aku juga ingat kata salah satu temanku tadi sore, “jadi pengin cepat2 lulus n tau gitu aku nikah aja ga usah jadi koass” oh tidak, kenapa smua orang jadi putus asa? Padahal jalan qta masih panjang?? Aku hanya ingin belajar menikmati setiap detik perjalanan hidupku dengan setumpuk cerita indah dan stressornya agar kelak aku siap menapaki masa depan yg jauh lebih baik dari sekarang. JANGAN PERNAH KALAH DG STRESSOR YG ADA!!! SEMANGAT!
🙂 (ditulis oleh; Harir PD’03)

Big Surprise!

medika.jpgKepengurusan Dekanat yang baru ini, periode 2007-2012, akan terus menghadirkan kejutan-kejutan bagi kita, mahasiswa FK. Dari Rapat Kerja (Raker) yang diselenggarakan Dekanat pada bulan Desember lalu, tersirat beberapa hal yang cukup mencengangkan terkait pembangunan FK kearah visi yang ingin dicapai. Raker tersebut membahas mengenai program kerja dekanat yang akan dibebankan selama 5 tahun kedepan serta merencanakan kegiatan apa saja yang bisa dilakukan 1 tahun ke depan sebagai awal mensukseskan program tersebut. Rapat ini dihadiri seluruh perwakilan staf dan karyawan, dosen, senat fakultas, serta guru besar FK. Mahasiswa juga dilibatkan lho, setidaknya ada 10 orang yang hadir terdiri dari Presiden BEM dan para ketua LSO/BK.

lanjutin baca

Hello FK!

Selamat Datang bagi Anda pengunjung weblog FK Brawijaya.

Web ini dikelola oleh mahasiswa FK sendiri dalam rangka merekam segala kejadian yang ada di FK dan menyediakan informasi-informasi update untuk kebutuhan mahasiswa FK.

Bagi kamu yang merasa ingin meyumbangkan ide, saran, usul atau bertanya, silakan beri masukan pada kami di page “Tentang FK”, dan bagi yang ingin menyumbangkan tulisan kirim ke alamat email kami.

Come on be the part of us!



Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai