Pada tanggal 6 s.d. 7 Desember 2014 yang lalu saya berkesempatan untuk berkunjung ke Pulau Berhala bersama teman-teman kantor. Pulau Berhala merupakan salah satu pulau terluar tempat makam raja Jambi Datuk Paduka Berhala yang saat ini menjadi bagian dari Provinsi Kepulauan Riau.
Berangkat pukul 07.00 melalui jalur darat dari Kota Jambi kami menuju Nipah Panjang sejauh 150km dengan waktu tempuh kurang lebih 4 jam. Kondisi jalan yang rusak selepas Kota Jambi dan banyaknya jembatan semi permanen di Tanjung Jabung Timur sedikit menghambat perjalanan kami. Di Nipah Panjang, mobil yang kami gunakan dititipkan di kantor Polsek. Perjalanan ke Pulau Berhala dilanjutkan menggunakan speed boat dari Sungai Batanghari dengan waktu tempuh kurang lebih 45 menit. Tarif speed boat yang dikenakan untuk perjalanan pulang pergi adalah Rp 220.000 per orangnya. Baca lebih lanjut

