My Explore On Flickr

 My Explore

Flickr adalah media sosial untuk berbagi foto dan video yang didukung oleh Yahoo! Cara terbaik untuk menyimpan, menyortir, pencarian dan berbagi foto online. Bahkan flickr dijadikan tempat paling digemari bagi jutaan anggota di seluruh dunia untuk mengenalkan foto dan video buatannya, dengan begitu pengguna dapat mengenalkan kisah-kisahnya melalui foto dan video kepada temannya, keluarganya, maupun kepada orang-orang di seluruh dunia!

Setiap harinya flickr akan memilih foto-foto atau video yang dianggap menarik menurut mereka. Explore interesting photos on flickr! Foto-foto tersebut dipilih oleh Flickr, mereka memiliki algoritma yang dipasang di kantor Flickr dan sengaja dibuat agak misterius. Oleh karena itu hampir semua sepakat explore ini hanyalah sebagai acara bersenang-senang!

Kalau dilihat-lihat ada beberapa hal bagaimana foto kita bisa masuk explore; jumlah favorite sangat pengaruh, view dan komentar juga berpengaruh, tetapi favorite tetep lebih jagoan. Nah, selain itu ternyata warna juga pengaruh, warna logo flickr (merah biru) yang dominan pada foto bisa membuat foto kita masuk Eexplore! 🙂

Sampai saat ini foto-foto saya yang masuk Explore di Flickr ada 9 items dari jumlah keseluruhan 1.671 items dan 15.272 views! Bagi saya, Explore flickr adalah sebagai senang-senang, penyemangat diri agar terus memotret dan terus mengenalkan kisah-kisah pribadi kepada siapapun yang melihatnya! Tak hanya mengenalkan kisah pribadi tetapi lebih dari itu saya bercita-cita ingin mengenalkan sisi Indonesia kepada seluruh dunia! Insyaallah!

Twitter | Facebook | Tumblr | About Me!

Andai Punggung Bisa Bicara

Setiap hari aku menemanimu dengan menahan sakit dan tak jarang aku terkulai menahan beban dari kepalamu yang besar dan organ tubuhmu di depan dan dibawahku. Ooh sungguh menyakitkan ketika kamu asyik berlama-lama di depan komputermu, memang aku salut dengan karya-karyamu hanya saja entah kenapa aku sering kesakitan akhir-akhir ini.

Posisi dudukmu yang tidak tegak membuatku harus menahan gencetan tulang-tulang belakang. Ingatkah senin pagi kemarin saat kamu lupa tidak nyetrika seragam kerjamu, kamu paksa aku untuk membungkuk, ketika aku berteriak kamu hanya meluruskanku sesaat.

Lebih dari itu ketika kamu melakukan perjalanan jauh sejauh 275 KM kemarin lusa, kamu paksa aku mengendarai si violet dengan membungkuk juga. Aku kaku, remuk…, ingin rasanya istirahat sejenak dan melupakan segala aktifitasmu..

Aduhai, tahukah posisi yang aku sukai? Aku suka ketika kamu rukuk, disana aku terlentang memanjang, meluruskan syaraf-syaraf yang merambat pada balutan daging dan tulangmu. Nikmaat rasanya, pegal-pegalku menghilang meski beberapa saat tapi aku senang.

Aku merindukan kamu rukuk kembali, kembali dan kembali lagi rukuk. Tak hanya aku yang senang tapi Tuhanmu akan senang melihat kamu gemar bersujud ria di hadapannNya. Satu lagi mumpung aku ingat, pesan dari hakim-hakimmu katanya mereka merindukan kamu melakukan shalat malam yang panjang. Mereka menantimu, aku tunggu responmu..