Kelompok Tempe

Tepat 1 minggu setelah mengikuti diklat di grup 1 Kopasus, banyak cerita menarik selama mengikuti diklat, mulai dari gelar grup tempe, bangun dengan sergapan senjata, pocong yang bisa ngomong “kalian semua kodok!!”malam api unggun yang luar biasa surpirse, plus banyak lagi kejadian-kejadian unik selama diklat.

Cerita tentang pengalaman, mungkin ini jadi pengalaman pertama saia mengikuti diklat di kopasus, lumayan deg degan juga tapi ga lebay lah, deg degan karena yang ospeknya sekarang kopasus kurang lebih begitu, banyak yang bilang kalau di kopasus bakalan dididik keras, disuruh guling-guling, ditampar dan berbagai macam lagi tindak kekerasan, itu kata orang yang ntah itu udah pernah ikut atau mungkin sekedar menakut-nakuti saja, toh pada kenyataannya ga sekali, mungkin bisa dibilang outbound. Baca lebih lanjut

Kerja disela-sela acara Tabuik

hap hap hap…muncul lagi disini diblog ini, setelah sebelumnya menghilang karena harus mengerjakan tugas negara, demi kemaslahatan masyarakat sumbar..*berat mamen* hahaha.,wokeh ga usah panjang-panjang alasannya, ntar ketahuan ngelesnya.,.wakakaka.,.

Akhirnya setelah 5 tahun lebih hidup di Padang baru kali ini bisa lihat langsung even Tabuik yang baru saja selesai dilaksanakan di negerinya uda ajo Kota Pariaman *selama ini kemana aja* itupun perginya secara kebetulan, setelah dosen pembimbing ngajak buat pengerjaan pemasangan antenna n sensor di PLN Kota Pariaman hari minggu *ini salah satu alasan menghilang* tanpa babibu langsung accepted, ya tentu saja kantor PLN yang akan dilakukan pemasangan sensor dan antenna tepat di depan even Tabuik berlangsung. Baca lebih lanjut

Award yang pertama

Baru pertama kalinya saia dapat award begini ” One Lovely Blog Award“, tau taunya pake rantai, berasa seperti penyulam emas atau tukang emas yang sedang bikin kalung yang dilakukan oleh banyak orang tentunya hasil yang didapat dari kalung tersebut berbeda-beda *mana ada yang seperti itu* haha, hmm….nggak tau juga apa masih berlaku ini award berantainya, karna dapat pesanannya 4 hari yang lalu, tapi baru kali ini dapat direalisasikan, maklumlah euforia lulus tidak mungkin berlarut-larut harus mendaftarkan diri untuk mengikuti ceremonial para pengangguran, *miris banget* wahahaha Baca lebih lanjut