Begitu banyak kejadian yang terjadi beberapa hari belakangan ini, yang menegangkan, lucu, dan fenomenal, haha… Pengen sih menuliskannya satu persatu, cuman ga mungkin tampaknya untuk waktu-waktu ini, banyak detlain euy (owh God, please make it Possible!!).
Kejadian Pertama,
Bajaj yang menyerudug mobil!! Yah, kejadian yang lumayan sering saya denger di seputaran Jakarta ini. The problem is [kebanyakan] yang salah bukan mobilnya, tapi Bajajnya. Secara kasat mata bisa dibayangkan, berapa banyak Bajaj yang menyalakan lampu sign sewaktu akan belok, atau sudah pernahkah melihat Bajaj membunyikan Klaksonnya?? Teringat canda seorang teman tentang Bajaj, kata dia, “Yang tahu kapan beloknya sebuah Bajaj cuma ada dua hal, pertama si Sopir Bajaj, dan yang kedua adalah Tuhan YME!!, yang lain ga berhak tahu, hehe…” jadi sangat wajar sekali klo Bajaj sering kali bermasalah.* –end story–
Kejadian Kedua,
Walau bulan Ramadhan tentunya FB tetep jalan donk, sejalan dengan itu fenomena status di Fb, saya pun secara tidak sadar menjadi penikmat status dari ratusan teman di yang ada di FB saya. Dan untuk hari ini sebagian besar berstatus seputar tanggal cantik hari ini yaitu 09/09/09, tak hanya itu, tanggal ini-pun bertepatan dengan hari lahir Orang no.1 di Indonesia (what a coincidence). Tapi, untuk hari ini saya nominasikan status dari seorang kawan, “Ga punya cowo, ditumpuk kerjaan, lagi banyak tekanan.. ga masalah.. yang penting i’m gonna be rich.. ada duit, smua masalah bisa diatuuuurr..” disambung dengan ketawa lepas khas dia. Walau status itu tidak sepenuhnya benar, tapi yang jelas tingkat optimisme semacam ini terkadang kita butuhkan untuk menghadapi masa-masa sulit, dan saya percaya bahwa sang empunya status diatas jg berdoa dalam mengatasi semua masalahnya, dan saya cuma bisa bilang, “abah like this.” dibarengi dengan acungan jempol khas FB. –end story–
Kejadian Ketiga,
Lebaran tinggal sebentar lagi, setali tiga uang dengan itu, pembicaraan seputar THR pun kian hangat di forum-forum dan berbagai status di aplikasi chatting dan pertemanan sosial. Bahkan pemerintah mewajibkan kepada para pengusaha untuk meyerahkan THR kepada karyawannya maksimal H-7. Tapi tidak semua karyawan menerima THR, mungkin dikarenakan kondisi perusahaan yang lagi tidak memungkinkan untuk itu, atau karyawan tersebut termasuk kalangan PNS. Khusus untuk alasan yang terakhir ini saya belum menemukan alasan yang melatarbelakangi kenapa bisa begitu (anyone know??). Jadi PR untuk tahun depan [jika masih diberi umur], berarti saya harus menyiapkan THR saya sendiri!! –end story–
Kejadian Keempat,
Mendadak malam ini cuaca di kamar begitu panas, bahkan aliran udara AC-pun tidak sanggup meredam peluh yang keluar silih berganti melewati pori-pori kulit ini. What’s wrong with this room, is it the air conditioner or a Global Warming??? Jadi pengen berendeeeemm…
.
.
*tidak ada maksut mendiskreditkan para sopir bajaj, cuma sekedar memotret kondisi yang ada di lapangan berdasarkan fakta kasus yang telah dilakukan uji publik sebelumnya.
Ps : Coretan ini ditulis pada tanggal 09/09/09 dengan meninggalkan sejenak segunung pekerjaan yang harus terselesaikan besok pagi. Dan akhirnya, dengan Rahmat Tuhan YME pada pukul 23:59:59 coretan ini-pun selesai dengan selamat sentausa bahagia dan sejahtera..